Sebagian besar penduduk Indonesia khususnya di kota-kota besar kini telah mengenal asuransi., namun masih bingung untuk memilih mana produk asuransi terbaik dan sesuai dengan kebutuhannya. Disamping itu ada juga beberapa orang yang masih enggan untuk mengikuti program asuransi. Beberapa alasannya ikut produk asuransi tertentu hanya sekedar buang-buang uang dan tidak ada manfaat yang bisa dirasakan secara langsung.
Banyak informasi mengenai produk asuransi yang diberikan oleh para financial planner baik secara online ataupun melalui website pribadi secara up to date. Mulai dari informasi mengenai manfaat dan penting ikut asuransi hingga cara memilih jenis produk asuransi terbaik yang sesuai dengan kebutuhan. Tentu jelas informasi mengenai asuransi ini diperuntukkan untuk mereka yang sudah berkeluarga ataupun yang sedang mempersiapkan masa depannya.
Masih ragu untuk ikut dalam program asuransi dan ingin mengelola keuangan Anda ? Berikut ini ada beberapa alasan-alasan yang dianggap penting antara lain :
- Aman
Tentu hal ini sangat berpengaruh dan banyak orang yang akhirnya ikut program asuransi dengan melihat akan hal ini. Tentu sebagai kepala rumah tangga akan merasa aman karena orang-orang yang menjadi tanggungan Anda akan terjamin masalah finansialnya ketika Anda meninggal dunia nanti. Dengan kata lain, dengan adanya asuransi maka keluarga yang ditinggalkan terjamin keuangannya meskipun tetap harus terus berusaha untuk memenuhi kebutuhan.
- Biasa bantu bayar cicilan atau biaya lainnya
Khususnya untuk bayar cicilan kredit rumah, untuk beberapa perusahaan asuransi di Indonesia menerapkan dengan ikut asuransi jiwa bisa lakukan hal tersebut bahkan biaya lainnya pun dipenuhi. Cicilan kredit rumah bahkan hingga biaya pemakaman pun bisa dipenuhi dengan asuransi, sehingga pihak keluarga yang ditinggalkan tidak akan terbebani dengan biaya-biaya lain.
- Biaya premi bisa lebih murah
Biaya premi asuransi yang akan dikeluarkan tentu akan lebih murah jika ikutan program asuransinya lebih dulu atau sedini mungkin. Biasanya aturan dalam menentukan besaran jumlah premi asuransi akan berdasarkan usia dan kesehatan. Nah, untuk info ini banyak para orang tua sudah sadar dan berfikir akan biaya kesehatan dan pendidikan yang kian lama makin tinggi. Sehingga banyak orang tua yang mengikutkan anak-anaknya yang masih kecil dalam asuransi khususnya asuransi pendidikan dan kesehatan. Nah, mulailah untuk berfikir kembali ?
- Tenang di hati dan pikiran
Memang untuk masalah hidup mati semua sudah ada suratan takdir dari Yang Maha Kuasa, bisa datang nanti beberapa tahun lagi atau bisa datang besok hari. Kita sebagai manusia tentu tidak bisa menunda-menunda peristiwa itu terjadi, namun kapan saja datang Anda bisa dengan tenang di hati dan tidak menjadi beban pikiran. Ini karena Anda sudah lebih dulu mempersiapkan semuanya untuk anggota keluarga di masa depan nanti, meskipun Anda sudah tidak ada lagi bersama mereka.
Jadi, tidak ada rugi nya ikut asuransi toh ini demi masa depan anak-anak dan keluarga yang Anda sayangi! -apuy-