Indonesia memiliki keindahan alam dan kebudayaan yang sangat banyak sekali. Inilah hal utama yang membuat banyak wisatawan asing tertarik untuk berkunjung ke Indonesia. Jika kamu ingin menikmati keseluruhannya, mungkin kamu akan membutuhkan waktu hingga puluhan tahun dan biaya yang tidak sedikit. Sebab untuk menikmati seluruh keindahan alam dan budaya di satu kota saja, waktu satu hari penuh tidak akan cukup. Apalagi untuk kota besar seperti Jakarta, dimana kemacetan menjadi hal yang biasa di sini. Membuat perjalananmu dari Hotel di Jakarta menuju tempat wisata akan membutuhkan waktu yang cukup panjang.

Nah, jika kamu ingin sedikit mengenal tentang negara Indonesia, sebenarnya kamu bisa melakukannya saat berkunjung ke Jakarta, yaitu dengan berwisata ke Taman Mini Indonesia Indah. Sesuai dengan namanya, Taman Mini Indonesia Indah atau TMII ini sebuah tempat wisata di Jakarta yang didesain menyerupai miniatur Indonesia. Di sini kamu akan bisa melihat rumah adat seluruh propinsi di Indonesia. Ketika ada perubahan pada jumlah propinsi di Indonesia, maka akan ada perubahan juga pada rumah adat yang ada di sini. Tidak hanya itu saja, di dalam rumah adat ini kamu juga bisa melihat pakaian adat dan beberapa khas dari setiap provinsi, misalnya seperti senjata atau alat musik khas provinsi tersebut.

Taman Mini Indonesia Indah

Apa hanya itu saja yang ada di TMII? Tentu saja tidak. Di sini juga terdapat sebuah danau yang berukuran sangat luas. Kamu bisa duduk-duduk di area danau sambil menikmati bekal yang kamu bawa. Selain itu, ada keistimewaan lain dari danau ini yang tidak begitu tampak jika kamu hanya melihatnya dari bawah, yaitu adanya daratan yang berbentuk peta Indonesia pada bagian tengah danau. Jika kamu hanya melihat dari bawah, kamu mungkin hanya akan melihat adanya daratan pada bagian tengah pulau tanpa nmenyadari bentuk sebenarnya. Namun jika kamu menikmatinya melalui kereta gantung, barulah kamu akan menyadari bentuk sebenarnya.

Selain dari kedua hal yang telah disebutkan, kamu juga masih bisa menikmati wisata lain saat berada di TMII. Bagi kamu yang senang dengan ikan, kamu bisa datang ke museum air tawar. Di sini terdapat beragam jenis ikan air tawar, dari mulai yang mudah kamu temukan sampai ikan langka yang jarang kamu temui keberadaannya. Kamu juga bisa berkunjung ke Museum Komodo jika kamu senang dan ingin mengenal beragam jenis reptil.

Dijamin deh, waktu satu hari juga tidak akan cukup untuk menikmati semua objek wisata yang ada di sini. (Vita)