Meski kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di beberapa kota sudah dicabut dan akan digantikan dengan kebijakan new normal, rutinitas harian hampir semua orang mungkin tak akan langsung kembali seperti sedia kala. Sebab, orang-orang sudah terbiasa untuk menyelesaikan segala aktivitas secara mandiri, dan terfokus di rumah. Ini termasuk urusan perawatan kendaraan, seperti mengganti oli motor terbaik dari Idemitsu.

Ya, pekerjaan mengganti oli kendaraan sebetulnya bisa dikatakan cukup sederhana. Kamu hanya butuh beberapa tips dan trik berikut untuk bisa dan kemudian terbiasa melakukannya secara mandiri di rumah:

  1. Siapkan oli yang cocok dengan mesin kendaraan serta alat bantu. Tentu, komponen utama yang harus kamu siapkan adalah pelumas untuk motormu. Ketahui dulu jenis oli seperti apa yang paling cocok dengan motormu, sebelum membeli, lalu menggantinya sendiri. Kamu bisa mengecek kecocokan oli kendaraanmu dengan melihat pada mesin motor. Selanjutnya, kamu juga perlu menyediakan alat bantu seperti kunci baut untuk membuka tangki oli, wadah untuk menampung oli bekas, dan corong untuk mengalirkan oli ke dalam tangki.
  2. Kuras oli bekas dalam keadaan mesin sudah panas. Penting diketahui bahwa menguras oli bekas sebaiknya dilakukan setelah memanaskan mesin kendaraan selama 5-10 menit. Tujuannya adalah agar sisa-sisa oli yang menempel pada tangki menjadi luruh. Kemudian, posisikan motormu dengan standar tengah dan letakkan wadah penampung di bagian bawah motor. Buka penutup tangki oli dengan kunci baut, keluarkan oli bekas hingga tak ada sisa tetesan lagi, lalu lap bersih bagian permukaan lubang pembuangan. Kamu juga bisa sekaligus mengganti filter oli saat proses ini.
  3. Ganti oli baru. Umumnya, mesin motor membutuhkan oli sebanyak 650-1000 ml. Jadi, sebelum menuangkan oli, sebaiknya kamu cari tahu dulu berapa banyak daya tamping oli kendaraanmu. Pun bila tidak ketemu, kamu bisa mencurahkan oli sedikit demi sedikit menggunakan corong sampai oli mencapai batas teratas deep stick. Lalu, tutup tangki oli.
  4. Periksa ulang. Setelah semua proses di atas rampung, kamu bisa kembali menyalakan mesin motor dalam keadaan Hal ini dilakukan untuk membiarkan oli melumasi mesin secara merata, sekaligus mengecek apakah ada kebocoran pada baut pembuangan atau tidak. Selesai.

Itu dia 4 tahap penggantian oli di rumah. Sekarang, kamu sudah makin percaya diri untuk melakukannya sendiri, kan? Selamat mencoba!