Untuk dapat menjaga keawetan mesin mobil, ada beberapa perawatan yang harus dilakukan secara rutin pada mobil kesayangan Anda. Misalnya dengan menggunakan oli mesin mobil terbaik setiap kali mengganti oli. Namun selain oli, sebenarnya masih ada banyak cairan lagi yang yang digunakan mobil dan mempengaruhi performanya. Apa sajakah itu? Berikut ini adalah beberapa di antaranya:air radiator

  • Oli

Ada beberapa jenis oli yang digunakan pada mobil, yaitu oli mesin dan oli gardan untuk mobil dengan transmisi manual. Sementara mobil dengan transmisi matic harus menggunakan oli transmisi juga sebagai tambahan. Pada dasarnya, semua jenis oli ini memiliki fungsi yang sama, yaitu untuk melumasi komponen mesin yang saling bergesekkan dan juga membantu kestabilan suhu. Hanya saja beda jenis oli, maka beda juga komponen mesin yang dilapisi.

  • Minyak rem

Sesuai dengan namanya, minyak rem berfungsi untuk melumasi komponen yang bekerja dalam sistem pengereman. Minyak ini sangat berperan penting pada fungsi rem, sehingga jika tidak diperhatikan dapat menyebabkan rem blong dan tentunya akan meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan.

  • Air radiator

Air radiator berfungsi untuk menjaga suhu mobil agar tetap stabil. Sebab pada saat mesin bekerja, suhunya akan terus naik. Untuk fungsi maksimal, ada baiknya jika Anda menggunakan radiator coolant dibandingkan dengan air mineral atau air keran. Sebab, air ini tidak akan menyebabkan terjadinya korosi atau karat pada komponen mesin. Namun untuk Anda yang di rumah menggunakan AC, banyak juga yang menyarankan untuk menggunakan air pembuangan AC sebagai air radiator.

  • BBM

Tidak mungkin mesin mobil bisa menyala tanpa adanya bahan bakar. Sayangnya, banyak orang yang lebih fokus pada harga saat memilih bahan bakar untuk mobil kesayangannya. Padahal, memilih BBM dengan oktan yang sesuai dengan kebutuhan mesin akan sangat bermanfaat untuk menjaga keawetan mesin. Selain itu, mobil juga akan terasa lebih nyaman digunakan.

  • Air wipper

Air ini sering dianggap tidak penting padahal sebenarnya cukup bermanfaat. Air wipper adalah air yang diisi pada tangki wipper dan bisa digunakan pada saat kaca mobil kotor akibat debu. Setelah air disemprotkan melalui lubang khusus, wipper akan aktif menyapu air dari kaca sehingga kembali bersih. Untuk membersihkan kaca secara maksimal, Anda juga bisa menambahkan satu sachet shampo pada tangki ini.

  • Aki

Aki merupakan sumber kelistrikan mobil. Namun air aki yang harus diperhatikan hanya jika mobil Anda masih menggunakan aki basah. Dalam kondisi ini, Anda harus memastikan bahwa air berada dalam batas wajar, tidak di bawah gaaris minimum atau di atas garis maksimum.

Seluruh cairan di atas memiliki fungsi penting bagi moil kesayangan Anda. Jadi pastikan bahwa semuanya masih memiliki kualitas yang baik, ya! (Vita)